Kenapa sih air putih..??

image
image source

Heylow sobat steemian..!

Tahukah sobat bahwa 70 dari tubuh kita terdiri dari air..?

Sudah tau yaa..? Yaa maaf, namanya juga usaha. 😆🙏 pada postingan kali ini saya akan membahas tentang pentingnya air putih bagi tubuh.

Tubuh membutuhkan cairan untuk dapat mengoptimalkan kinerjanya, bayangkan saja jika sobat kekurangan cairan apa yang akan terjadi..? Tentu sobat akan kurang fokus, malas, ngantuk, tidak berEnergi , anemia bahkan kondisi lebih parah adalah fungsi ginjal sobat dapat terganggu. Tau kan apa akibatnya kalau terganggunya fungsi ginjall.???? Sobat harus cuci darah tiap minggu... Horror kan.?

Wah Sok tau ni bg @zaki-youngnurse , kok orang puasa gak pernah kenak ginjal tuh ?

Itu berbeda lagi pembahasannya sobat, pada dasarnya kita hanya tidak makan/minum satu waktu saja yaitu siang.
Sementara cairan/makanan sudah kita penuhi sejak sahur dan berbuka, berarti kita juga "sarapan pagi" dan "makan malam" menjelang magrib Iyaa kan..?
image
image source

image
image source

Tubuh kita sudah diciptakan sedemikian rupa dengan tingkat toleransi yang sudah di Atur oleh Allah S.W.T,, maka kita tidak boleh melawan toleransi yang telah diberikan.
Itulah alasan medis (selain dapat pahala) kenapa kita dianjurkan makan SAHUR.

Okayy kembali ke labtop.....!

Untuk mencegah timbulnya penyakit-penyakit tertentu, minumlah paling sedikit air putih sebanyak 8 gelas ataupun 500 ml per hari itupun tergantung berat badan sama aktivitas fisik ya sobat, jangan berpatokan "8 gelas/500 ml"nya ditakutkan kelebihan cairan nanti (hiperkalemia), tergantung juga buku mana yang sobat baca. Hehe 😃🙏
Misalnya : kebutuhan air orang kurus tentu berbeda dari orang gemuk, ataupun kebutuhan air olahragawan berbeda dari pekerja di ruangan ber AC.

Menurut salah satu pakar ( saya lupa namanya) pernah berependapat bahwa ternyata kebutuhan air pada pria dan wanita itu berbeda yang mana kebutuhan pada wanita sekitar 2 liter perhari sementara pria 3 liter perhari, hal ini terjadi karena pria lebih banyak mengeluarkan tenaga dalam beraktivitas sehingga membutuhkan lebih banyak cairan tubuh dibandingkan wanita.

Cobalah untuk minum ketika bangun pagi selagi perut kosong, sekitar 30 menit sebelum makan. Ini berfungsi sebagai penetral racun didalam tubuh.
Ini juga akan membuat berat badan sobat turun, sangat cocok bagi yang diet, Karena ketika kita banyak minum otomatis nafsu makan kita akan tertekan, Sehingga kita tak banyak makan.. 😊

Namun, kebutuhan cairan tidak selalu kita dapatkan melalui air, sobat juga bisa mengonsumsi buah-buahan seperti : semangka, pepaya, bengkuang, timun, dan sebagainya.

image
image source

Pelajari setiap "bahasa" yang diberikan tubuh sobat, sama halnya dengan kendaraan "jika kereta sobat tak mau hidup pastikan dulu ada bensinnya"
Begitu juga dengan tubuh manusia yang akan memberikan sinyal ke otak untuk memberi tahu bahwa kita sedang butuh cairan.

Terakhir,, jangan lupa baca bismillah ya sobat, karena menurut penelitian DR. Masaru Emoto dari jepang, air yang diberikan kata-kata positif akan mengandung energi positif. Berbanding terbalik ketika air diberikan kata-kata kotor..

Maka dianjurkan untuk membaca Bismillah.. 🙏
Sekian sobat. Salam steemit.!

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
Join the conversation now
Logo
Center