Kuah Pliek Primadonanya Masakan Aceh

Selamat pagi menjelang siang steemian. Berhubung kedatangan tamu jauh dari Brastagi hari ini mjnona ingin membuat kuah pliek. Kalau steemian di daerah Aceh tentu sangat mengenal kuah pliek. Karena menyambut tamu jauh, mjnona ingin memperkenalkan masakan khas Aceh kepada mereka, semoga saja rasanya menyatu dilidah mereka yang suka makan asin dan pedas itu. Semoga mereka menyukainya. Berikut ini bahan dan cara membuatnya.

WhatsApp Image 2018-01-08 at 09.50.15.jpeg

Bahan-bahan:
100 gram kacang panjang
100 gram terong hijau
2 Liter santan
100 gram daun melinjo
100 gram buah melinjo
Sedukupnya pepaya muda
200 gram udang kecil
200 gram pliek u / patarana

Bahan tambahan :
2 siung bawang merah
1 batang kecombarang (potong kecil-kecil)
2 batang daun temurui / daun kari
5 buah cabe hijau (potong serong)
5 lembar daun jeruk purut (cincang halus)
2 batang sereh (geprek)

Bumbu halus :
5 siung bawang merah
1 siung bawang putih
1 ruas jahe
1 ruas kunyit
10 buah cabe rawit
1/2 sdt ketumbar
6 buah asam sunti
1/4 sdt lada
secukupnya garam

Langkah-Langkah:
-Potong semua sayuran.
-Untuk kacang panjang dan buah melinjo rebus sebentar cukup 2 menit (panaskan air sampai mendidih lalu masukkan sayur setelah airnya bener-bener mendidih agar warna sayur tetap hijau).

WhatsApp Image 2018-01-08 at 09.49.16.jpeg

-Haluskan semua bumbu. Untuk patarananya blender secara terpisah lalu saring bersama santan.

WhatsApp Image 2018-01-08 at 09.49.16 (1).jpeg

-Kemudian siapka wajan masukkan semua sayuran yang sudah dipotong-potong, udang kecil, santan, patarana, bumbu halus, semua bahan tambahan dan garam aduk-aduk agar santan tidak pecah. Tambahkan garam dan tes rasa.

WhatsApp Image 2018-01-08 at 09.49.15.jpeg

-Kuah pliek siap di sajikan.

Terima kasih untuk kurator indonesia @levycore dan @aiqabrago **

**follow @mjnona
H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
Join the conversation now
Logo
Center