Kenapa harus menulis?

Bagiku...
Menulis adalah sebuah alasan
Alasan untuk bernafas
Penghilang kehampaan
Pemusnah gelisah
Pemberi kebahagiaan
Candu tak nampak yang berupa coretan
Gabungan mimpi dan harapan
Penghilang gundah yang membara
Penuh kehangatan

IMG_20171212_193813_888.jpg
Buku kumpulan puisi bareng kpkers baraya

Aku bukan orang yang berbakat, bahkan dalam menulis pun butuh banyak sekali usaha untuk menjadi orang yang sungguh - sungguh menulis.

Dulu... Aku adalah anak yang begitu pendiam, saking pendiamnya banyak orang yang mengira aku ini orang yang begitu sombong karena jarang sekali berbicara. Padahal, jauh di lubuk hatiku yang terdalam aku ingin memiliki banyak teman, hanya saja saat itu anak - anak lain menjauhiku dan tidak ingin berteman denganku.

Aku hanya tidak bisa menyampaikan pendapatku dengan tepat saat itu, aku juga tidak tahu apa yang harus ku lakukan saat aku mempunyai teman.

Jadinya...
Aku hanya sendirian dan juga kesepian.

Kalian tahu, kesepian itu bukan hal yang menyenangkan, bukan juga hal yang pantas untuk dirindukan dan di tolak oleh lingkungan adalah hal yang menyakitkan.

Aku benar - benar sendirian saat itu dan sebagai anak kecil yang tak tahu apa - apa. Aku hanya bisa menerimanya dan merasa minder.

Yah.. Masa kecilku memang sangatlah buruk, sungguh menyedihkan hidup ini jika tidak memiliki teman, karena rasanya begitu hambar.

IMG_20171204_114215_492.jpg
Salah satu puisiku yang di muat di buku kpkers

Lalu aku mulai menulis, menulis memberikan banyak sekali perubahan dalam hidupku, diantaranya :

  1. Aku merasa lebih baik, karena dengan semakin banyak menulis aku jadi lebih sering menyibukan diriku dengan membaca buku.

  2. Aku berteman dengan buku yang selalu setia menemani tanpa takut di hianati.

  3. Menulis membantu menemukan diriku sendiri, membantu menemukan kesalahan di dalam hidupku. Apapun yang kusukai dan apapun yang tidak kusukai semuanya bisa ku tuliskan tanpa takut ada orang lain yang mengatakan jika aku ini anak yang aneh.

  4. Menulis adalah candu, karena ketika aku mulai menulis cerita aku tak bisa menghentikan jemariku yang dengan lincahnya menari di atas papan ketik.

  5. Menulis membuat ku merasa senang, menulis membuatku bahagia.

IMG_20171212_193813_891.jpg

Ketika aku merasa bad mood aku mulai menulis dan menulis seolah menjadi obat yang dapat menyembuhkanku dari rasa kesepian yang ganas. Semua kekalutanku larut dalam tulisan yang menenangkan dan semuanya terasa baik - baik saja.
Aku pun siap untuk kembali menghadapi dunia.

Mungkin teman - temanku yang sekarang tidak akan percaya jika aku mengatakan diriku ini pendiam dan pemalu, mereka akan tertawa dan berkata "kamu mah bawel banget git jadi mana mungkin bisa di sebut pendiam"

Oh ya kabar baiknya, aku memiliki banyak sekali sahabat yang sayang padaku seperti, Yeni Nuraeni, kang Ahmad, Dian Indriawanti, Linda, Ogit.

Keluarga - keluargaku Kodrat Tarung Derajat, Kpkers Baraya dan tentunya keluarga baruku KSI-Chapter Bandung, dengan pay ara penulis hebat, eyang @jharyadi abah @adrienoor Ka @mariskalubis teh @ettydiallova teh @diantikaie teh cicisw ka @gerryadiagusta ka @bobbycahya ka @ekonugraha ka @huslein.slash @anisaibrahim @dedehartini @mrohmat @ambarysaputra dan teman - teman steemian yang sangat baik yang jika di sebutkan mungkin ada ratusan hehe.

Terima kasih semuanya :)

Lalu sekarang aku aktif menulis di wattpad https://my.w.tt/UiNb/CFcqeoN9IJ
Di blogku http://anggita-fauziah.blogspot.com/
Dan di steemit tentunya. :)

Mungkin hanya itu saja untuk hari ini.
Terima kasih sudah membaca.
Sampai jumpa di perjalanan seni selanjutnya.
Bye...

gethachan-5a4b5a91eef6f.jpeg

IMG-20180111-WA0019.jpg

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
Join the conversation now
Logo
Center