Tua itu Pasti, Dewasa itu Pilihan

Hai Steemians...

Seseorang yang bijaksana pernah berkata padaku, hal yang menyedihkan adalah kamu terlahir di lingkungan yang "salah". Lingkungan yang salah maksud dia di sini bukanlah lingkungan yang tidak sehat atau tidak aman, sama sekali bukan itu, tetapi yang ingin dia sampaikan di sini adalah lingkungan yang berisi orang-orang yang sangat berbeda dengannya hingga ia merasa asing bahkan di rumahnya sendiri. Di saat angka melek huruf di kampungnya masih jauh dari menggembirakan, dia telah terbang berpetualang jauh ke dunia lain melalui buku-buku tentang filsafat, sastra dan teknologi. Ini yang membuat dia tidak nyambung dengan lingkungannya.


Photo Milik @lontuanisme

Sekitar tiga tahun lalu aku mengenal seorang menurutku agak mirip dengannya, tapi jauh lebih muda, punya pikiran sangat cemerlang hingga aku berpikir, sepertinya anak ini juga terlahir di waktu dan lingkungan yang salah. Namun beberapa kali duduk semeja dan menikmati beberapa cangkir kopi merubah pendapatku tentangnya, ia memberi keseimbangan pada generasi jaman now yang tak terpisahkan dari gawai, melalui status dan tulisannya yang penuh nutrisi. Ia menjembatani kami para orang tua untuk mengerti pikiran mereka melalui falsafah lontuanisme-nya.


Photo Milik @lontuanisme

Kemarin, 18-8-18 bertepatan dengan pembukaan Asian Games yang spektakuler, ia berulang tahun ke 24, usia yang sangat muda jika dilihat dari sebagian kecil pemikiran yang ia tulis di blognya, @lontuanisme. Tidak ada yang aneh, karena usia hanya angka sedangkan dewasa itu hal yang lain lagi. Seperti juga ia sering tersenyum imut dan menggaruk kepala melihat tingkah orang tua, tidak ada yang aneh juga, karena Tua itu Pasti, Dewasa itu Pilhan.

Selamat ulang tahun Dek Ichsan, semoga cepat dapat pekerjaan yang "layak" dan cepat lamar adek itu.

Ahh.. mohon maaf kadonya biasa aja.. kamu tau, kalau kata Dylan... "ini berat".[]

Lhoksukon, 18 Agustus 2018

Note :
Anda ingin tahu lebih jauh tentangnya? Follow @lontuanisme

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
Join the conversation now
Logo
Center