Tentang anjuran memotong kuku pada hari-hari tertentu

Selamat siang sahabat steemian.
Semoga kita semua dalam lindungan Allah Subhanahu wa taala.
Aamiiin.


Pada kesempatan kali ini saya ingin menulis tentang prihal yang selama ini menjadi mitos atau fakta tentang larangan memotong kuku pada hari lain selain hari Jum'at.

Ada beberapa hadis di antaranya.

Hadis 1

Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam terbiasa memotong kuku dan kumis beliau pada hari Jumat, sebelum berangkat shalat Jumat.

Hadis 2

Barang siapa yang memotong kukunya pada hari Jumat maka dia dilindungi dari kejelekan semisalnya.

Imam Al-Albani menilai hadis tersebut lemah. Hadis pertama beliau menyatakan statusnya dhaif atau lemah dan hadis kedua beliau menilai sebagai hadis palsu
(Mukhtashar Silsilah Dhaifah, no. 112 dan no. 1816)

Al-Hafizh As-Sakhawi beliau mengatakan dalam kitabnya (Al-Maqasidul Hasanah, halaman. 163)
Tidak terdapat riwayat yang sahih dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam tentang tata cara memotong kuku dan hari-hari tertentu untuk memotong kuku.


Kemudian, terdapat beberapa riwayat dari para sahabat dan tabi’in bahwa mereka memiliki kebiasaan memotong kuku di hari Jumat. Di antara riwayat tersebut adalah

  1. Ibnu Umar radhiallahu ‘anhuma terbiasa memotong kuku dan memangkas kumis pada hari Jumat.
    Diriwayatkan oleh Al-Baihaqi dalam (Sunan Al-Kubra, 3:244; dari Nafi’.)

  2. Muhammad bin Ibrahim At-Taimi salah seorang Tabi’in mengatakan, “Siapa saja yang memotong kukunya pada hari jum'at dan memendekkan kumisnya maka dia telah menyempurnakan hari Jumatnya.
    Diriwayatkan oleh Abdurrazaq dalam (Al-Mushannaf, 3:197)

Berdasarkan riwayat dari para sahabat diatas sebagian ulama dari mazhab Syafi'i rahimakumullah dan Hambali menganjurkan untuk memotong kuku dan mencukur rambut-rambut di badan (kumis dan bulu kemaluan) pada hari jum'at.
Imam An-Nawawi dalam (Al-Majmu’ Syarh Muhadzab, 1:287)

Di sisi lain, sebagian ulama memberikan kelonggaran dalam menentukan hari memotong kuku. Dasarnya adalah hadis dari Anas bin Malik radhiallahu ‘anhu. Beliau mengatakan,

“Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam memberikan batasan waktu kepada kami untuk memotong kumis, memotong kuku, mencabuti bulu ketiak, dan mencukur bulu kemaluan, agar tidak dibiarkan lebih dari empat puluh hari.” (HR. Muslim, Abu Daud, dan an-Nasa’i)


Dan menurut pendapat saya pribadi saya lebih memilih membersihkan diri setiap hari Jum'at baik itu memotong kuku,rambut dan lain-lain.
Karena disunat kan bagi kita kaum Adam untuk shalat jum'at di mesjid dengan menggunakan pakaian rapi putih wangi dan pastinya disertai badan yang bersih.

Wallahu'alam.

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
Join the conversation now