Yuk Populerkan Tag dalam Bahasa Indonesia

image

Gue bukan tipe orang yang bisa terus-menerus mempelototin media sosial. Hanya sesekali sempat gue tengok. Sekedar memantau situasi. Lihat-lihat suasana. Termasuk Steemit. Gue jarang sempat nulis, tapi sesekali gue buka Steemit untuk baca-baca. Karena gak banyak kawan, dan belim sempat memfollow banyak orang, yang gue lakukan adalah mengetikkan kata kunci yang gue mau baca.

Misalnya gue pengin baca tentang travel, gue tinggal cara tag "travel". Ketika mau baca tentang makanan, gue ketik tag "food". Ketika gue pingin baca konten bloger Indonesia gue tinggal ketik tag "indonesia". Simpel. Meski gue gak follow banyak orang -- soalnya gue gak sempat dan belum tahu juga siapa saja yang perlu gue follow -- gue bisa tahu apa yang gue mau. Cukup ketik kata kunci atau tag.

Nah, makanya gue rasa tag itu penting. Tapi sayangnya tag dalam bahasa Indonesia belum ada. Ini menurut gue tugas orang Indonesia mempopulerkan tag dalam bahasa Indonesia. Saran gue, selain tag dalam bahasa Inggris yang memang sudah ada, pakai juga tag dalam bahasa Indonesia. Misalnya, loe mau nulis posting puisi, selain tag "poetry", bikin juga tag "puisi". Lo mau posting cerpen, selain tag "fiction", pakai juga tag "cerpen". Dan seterusnya. Sehingga lama-lama, kalau sering dipakai, tag itu akan populer juga.

Menurut gue, sebagai orang Indonesia kita wajib mempromosikan bahasa Indonesia ke luar, entah di masyarakat luar maupun media sosial. Nah, sebagai bloger Indonesia kita tidak boleh melupakan tugas mulia dan luhur itu. Berbanggalah dengan bahasa Indonesia. Bukan cuma dengan menulis dalam bahasa Indonesia, tetapi juga mempoperkan kata kunci berbahasa Indonesia.

Setuju?

SPM
23 April 2018
##########

Sumber foto:
pixabay.com

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
Join the conversation now
Logo
Center