Kenapa di Steemit Rewardnya Berbeda?


Source
Di sela-sela percakapan tempo hari, timbul satu pertanyaan dari seorang steemian. Dia menanyakan "Kenapa orang mendapat reward di steemit berbeda-beda, bahkan mereka yang hanya menulis beberapa kalimat saya, rewardnya lebih dari seratus." Lantas, saya teringat motivasi mendapatkan reward di steemit menjadi hal keniscayaan dan seakan menjadi sebuah kewajiban pihak steemit memberi reward kepada kita. Mendengar pertanyaan tersebut, saya mencoba menjelaskan kepada yang bersangkutan bahwa steemit tidak akan membuat anda kaya dalam sekejap. Bila itu yang diharapkan, maka sebaiknya berhenti saja, daripada kecewa. Mari kita membahas sedikit kenapa pendapatan reward berbeda-berbeda di steemit. Poin yang pertama, perlu dicermati dengan bijak bahwa mereka yang mendapatkan reward lebih dari anda. Disini, anda butuh pemahaman dan pengertian terhadap mereka yang telah menjadi kuli steemit lebih lama dari anda.


Source

Kata "lama" bermakna mereka sudah melalui beberapa tahap dan mental mereka telah diuji. Seiring perjalanan, mereka terus mencari peluang untuk berkembang. Karena konten yang bagus saja tidak cukup di steemit ini apabila koneksi, interaksi dan kepekaan terhadap pengembangan diri diabaikan. Pengembangan reputasi juga sangat dibutuhkan, sebagai tanda bahwa anda serius dan fokus di steemit ini. Mereka sudah menempuh cara-cara seperti saya disebutkan, jadi jangan heran kenapa reward yang mereka dapatkan lebih daripada pendapatan anda. Maka, kita jangan dulu bangga dengan kualitas konten kita bila belum anda tempuh cara seperti itu. Nyaris mustahil anda mendapatkan hasil lebih banyak daripada orang yang serius membangun jaringan dan interaksi dengan pengguna lain. Tentu, disini tidak mudah membangun jaringan, butuh mental, sabar dan tekun mencari peluang mendapatkan koneksi yang tepat. Berikut beberapa hal penting yang harus anda lakukan bila ingin mendapatkan reward
Screenshot_18.png
SUMBER DARI FAQ STEEMIT SILAHKAN BACA

1.Konsistensi : Ini penting sekali, "no quick rich" di steemit. Kata-kata tersebut harus anda tanam di pikiran anda, dengan itu, anda akan konsisten menempuh jalan panjang di platform ini. Singkirkan, pradigma negatif dengan penghasilan orang lain. yakinlah bila konsistensi ada, suatu saat nanti anda akan mendapatkan lebih dari pendapatannya.

2. Jangan fokus reward : Seperti yang pernah saya sebutkan, bila motivasi anda hanya reward, maka anda tidak akan bertahan di steemit dan bermacam spekulasi muncul di pikiran anda serta prasangka buruk terhadap orang lain menjelma seperti binatang liar. Dengan kenyakinan bahwa karya anda sangat bagus dan layak mendapatkan reward lebih daripada mereka yang belum ahli seperti anda. Buanglah, kebanggaan anda itu, karena disini anda harus fokus kepada penciptaan karya yang berkualitas disertai dengan komunikasi yang baik antar sesama.

3. Koneksi : Kebanyakan dari kita salah memahami arti "koneksi." Ada yang menterjemahkan koneksi ini setali tiga uang dengan "menjilat." Ini konotasi negatif yang harus anda singkirkan dari pikiran anda. Perlu saya ulangi sekali lagi, anda tidak akan berkembang di steemit ini tanpa ada koneksi. Koneksi disini adalah suatu ikatan pertemanan yang disitu terdapat knowledge exchange dan saling membantu. Celakanya, banyak orang salah menafsirkannya, entah apa motif dan prilakunya sehingga mereka semena-mena menganggap orang lain yang mencoba membangun koneksi dituduh penjilat dan banyak termakan dengan kata ini sehingga mereka yang baru merangkak terpaksa harus bersolo karir disini, mereka kuatir bila mereka ingin mendekati seseorang nanti akan dituduh sebagai penjilat.

4. Kembangkan reputasi anda dengan baik : Orang akan melihat perjuangan anda di steemit melalui reputasi anda. Melihat postingan anda. Karena mereka bisa mengetahui perjalanan anda lewat rekam jejak reputasi yang anda bangun. Untuk membangun reputasi, anda harus menghindari hal-hal yang dilarang oleh steemit, seperti plagiat, copy paste, spam, dan postingan negatif yang bisa menodai kehormatan orang lain. Maka disini, anda harus berusaha untuk menciptakan konten yang orisinil dan bermanfaat bagi orang lain. Hindarilah caci maki, pandangan positif tentang seseorang dari postingan anda. Letakkan kemampuan anda untuk menebar kebaikan, dengan itu anda akan diikuti dan dihormati oleh pengguna lain. Gunakanlah steemit ini untuk kehidupan yang lebih baik dengan nilai-nilai persaudaraan.

Keempat poin tersebut saya kembangakan dari FAQ Steemit, dan saya berpulang kepada kawan-kawan untuk menginterpretasi dengan bahasa sendiri asal poin penting bisa anda tarik dengan sempurna. Banyak sekali, poin-poin penting yang perlu kawan-kawan pelajari bila ingin bertahan di steemit ini dengan membaca FAQ STEEMIT. Satu lagi poin tambahan saya "Postingan yang baik dan bermanfaat, selain mendapat reward, anda juga akan mendapat pahala sebaliknya, postingan negatif, penuh caci maki, reward sedikit, anda akan mendapat dosa." Pilih mana?

follow_levycore.gif

U5ds6u_Gk12k_NSPX6232_EYv_Ursf12_ADY_1680x8400

Discord Komunitas Steemit Indonesia

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
Join the conversation now