Salam kenal dari Anisa Ibrahim

Assalamu’alaikum wr wb.
Hallo sahabat Steemian, perkenalkan nama saya Anisa Ibrahim, saya lahir di kota Cimahi pada tanggal 15 Mei 1998. Saya adalah anak keempat dari lima bersaudara.


Saya mengenyam pendidikan dasar saya di SDN Cibabat Mandiri 2 Cimahi selama 6 tahun, dilanjutkan ke sekolah menengah pertama di MTs Al-Musyahadah Cimahi selama 3 tahun, kemudian ke sekolah menengah atas di MA E-Life Indonesia selama 1 tahun lalu pindah ke MA Miftahussa’adah Cimahi selama 2 tahun.


Sekarang saya menjadi mahasiswa IKIP Siliwangi Bandung mengambil jurusan Pendidikan bahasa inggris

Saya memiliki semangat menulis sejak kelas 4 SD,waktu itu saya senang menulis di buku diary sebagai media menulis saya hingga SMA kelas 1. Saat kelas 1 SMA saya diberikan tugas menulis oleh guru saya yang kemudian tulisan itu dibacakan masing-masing murid didepan kelas, saya begitu senang karena guru saya mencium bakat menulis saya, guru sayapun berkata ingin melatih saya menulis agar tulisannya lebih baik lagi, saya merasa cita-cita saya untuk menjadi seorang penulis terbuka lebar. Namun, saat kenaikan kelas saya harus pindah sekolah ke SMA lain karena alasan tertentu, minat menulispun menjadi menurun.

Saat kuliah rasa ingin belajar menulis timbul lagi, lalu saya tuangkan kembali tulisanku dibuku diary. Cukup lamanya tidak lagi menulis menjadikan tulisanku terdengar kaku, saya lalu mencari referensi menulis darimedia sosial, salah satunya adalah di facebook. Berkat dukungan dari keluarga terutama ibu, saya pun menjadi lebih termotivasi lagi untuk menulis.

Saat saya membuka facebook saya melihat postingan di Perpustakaan Cimahi bahwa akan diadakan kelas menulis dengan tutor seorang penulis best seller yaitu bapak J Haryadi, saya sangat senang karena kesempatan saya untuk menulis kembali terbuka lebar. Segera saya daftar dan mengikuti kelas setiap Rabu jam 8 pagi, berkat mengikuti kelas menulis di Perpustakaan Cimahi sayapun menjadi tahu Steemit dan dibimbing oleh pak J Haryadi untuk daftar di Steemit.

Harapan saya semoga di Steemit ini bisa menjadi wadah untuk saya mengembangkan tulisan saya dan menjadikan saya terus berkarya lewat tulisan saya.

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
Join the conversation now