Surga Dalam Opini Anak Kecil (4)

Anak: Apakah maqam washilah itu?
Abu: Tempat nabi Muhammad S.A.W memperlihatkan dirinya kepada ahli surga
Anak: Apalagikah guna maqam washilah itu?
Abu: Buat menerangi surga dan pengisinya
Anak: Bisakah ahli surga itu berjumpa dengan nabi Muhammad S.A.W?
Abu: Ya, dapat berjumpa
Anak: Berapa banyaknya surga itu menurut kata setengah ulama?
Abu: Hanya empat/4 sahaja
Anak: Manakah keterangan dari Al-Qur'an?
Abu: wa liman khaafa rabbihi jannataani
Anak: Apakah maknanya?
Abu: Dan bagi mereka yang takut kepada tuhannya 2 surga
Anak: Manakah yang dua surga itu?
Abu: Jannatun Na'im dan Jannatul Ma'wa
Anak: Manakah yang dua lagi?
Abu: Diterangkan pada ayat lainnya
Anak: Bagaimanakah bunyinya?
Abu: Wamin duunihimaa jannataani
Anak: Apakah maknanya?
Abu: Dan yang lainnya dari yang dua itu ada lagi dua surga
Anak: Manakah yang dua lagi itu
Abu: Jannatul Firdaus dan Jannatu 'Adnin
Anak: Berapakah banyaknya surga itu menurutkata setengah ulama?
Abu: Hanya satu tetapi namanya tujuh macam
Anak: Manakah namanya yang tujuh macam itu?
Abu: Jannatul Firdaus dan jannatu Na'im
Anak: Mana lagi namanyan?
Abu: Jannatul Khuldi dan Jannatun Na'im
Anak: Mana lagi namanya?
Abu: Jannatul Ma'wa dan Darussalam
Anak: Manakah nama yang ketujuh?
Abu: Daral jalal


Source: https://www.robpiercy.com/originals/imageDetails.php?lang=en&productID=397

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
Join the conversation now