Bunga Air Mata Pengantin

IMG_20220811_192427.jpg

Sore hari cuaca terlihat cerah, saya pergi berjalan-jalan ke rumah salah satu sahabat karib saya. Saya suks bila berada di rumahnya karena dia memiliki halaman rumah yang luas dan ditanami dengan berbagai macam tanaman hias yang dapat memanjakan mata saya. Saya suka dengan keindahan yang disajikan oleh alam . Terlebih keindahan tanaman yang seolah tidak pernah ada habisnya.

Nah sahabat, seketika mata saya tertuju pada sekelompok Bunga yang sedang mekar. Bunga ini dalam bahasa Indonesia disebut air mata pengantin atau dalam bahasa ilmiahnya bernama Antigonon leptopus.

IMG_20220811_192357.jpg

Lalu kenapa bunga ini dinamai air mata pengantin ya, padahal bunga ini berwarna merah jambu. Mungkin ada alasan tersendiri atau karena bentuk bunganya yang mirip seperti bulir air mata.

IMG_20220811_192514.jpg

Tanaman bunga ini terlihat memiliki tinggi pohon sekitar satu meter sampai satu meter setengah. Bila sedang mekar tanaman ini terlihat begitu indah karena bunganya tersusun secara berkelompok dalam satu cabang.

IMG_20220811_192537.jpg

Tanaman bunga ini dapat tumbuh subur di daerah yang memiliki curah hujan tinggi seperti di Indonesia walaupun tanpa perawatan yang rumit.

Photography : bunga air mata
pengantin
Kamera : OppoA54
Lokasi : Aceh, Indonesia

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
3 Comments
Ecency