Ngopi Santai di Kedai Kopi Vona Siantar

IMG_20210620_102817-01.jpeg

Hallo Sahabat Hiver ๐Ÿ‘‹๐Ÿ˜€

Banyak orang luar yang mengatakan bahwa orang Indonesia itu ramah dan santai. Ibaratnya meski kondisi negara genting, masyarakat tetap santuy!. Ada betulnya juga ya. Misalnya dalam keadaan banjir, banyak orang-orang malah mandi-mandi bak di kolam renang, saat ada bom oleh teroris, banyak pedagang berjualan, atau pernah lihat anak-anak main di pusaran angin. Begitulah pencitraan yang sering muncul di media sosial.

Menurut saya pribadi, betul juga sih. Kita bisa lihat di kedai kopi, banyak orang terlihat santai. Sebenarnya gak semuanya sedang dalam keadaan santai. Bisa jadi sedang bertemu clien, sedang mengerjakan tugas atau sedang meeting. Kedai kopi yang dulu identik dengan orang malas, saat ini sudah berubah. Kedai kopi sebagai tempat orang bersilaturahmi, bersantai atau orang yang produktif. Setuju dong? Cerita ngopi saya kali ini, ke salah satu tempat ngopi santai di kota Pematang Siantar, yaitu Kedai Kopi Vona.

IMG_20210620_094056-01.jpeg

Kedai Kopi Vona

Layaknya kota-kota lain, kota Pematang Siantar atau Siantar ini banyak bermunculan kedai kopi. Tapi sebenarnya ngopi sudah jadi lifstyle di Siantar sejak lama. Buktinya ada beberapa kedai kopi yang legend. Kedai kopi Vona salah satu tempat terbaik untuk santai ngopi. Lokasinya strategis, yaitu pas di simpang jl. Kartini / Proklamasi, atau terkenal dengan Kartini atas, Samsat lama. Suasana sangat nyaman, tempatnya cukup luas dan ada dua lantai. Menu minuman dan makanannya pun cukup lengkap.

IMG_20210620_115430-01.jpeg

Pagi lalu saya berkunjung ke kedai kopi Vona, sekedar duduk bersantai. Setelah melihat-lihat menu, akhirnya saya memanggil waiter dan memesan secangkir kopi susu. Sambil menunggu pesanan, saya melihat-lihat suasana kedai. Tempatnya nyaman, walaupun ramai, tetapi tidak berisik. Tampak beberapa orang asik ngobrol dan ada yang hanya sendirian sambil membaca koran.

IMG_20210620_094448-01.jpeg

Finally, sampai juga kopi susu pesanan saya. Tampilannya lumayan menarik, walaupun agak penuh. Saya diamkan sebentar supaya tidak terlalu panas sambil saya coba hirup aromanya. Hmn... memang harum. Aroma wangi kopi dan susu langsung tercium. Gak sabar, saya langung menyeruputnya sedikit demi sedikit. Benar saja, rasanya sangat nikmat!

IMG_20210620_102856-01.jpeg

Lokasi :

KEDAI KOPI VONA
๐Ÿ“ Jl. Kartini / Proklamasi
Kec. Siantar Barat, Pematang Siantar
Sumatra Utara
INDONESIA ๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ

Baca juga : Dua Hari Keliling Sabang

IMG_20210620_094419-01.jpeg

Sahabat lasak, kedai kopi yang marak dibuka bisa jadi pertanda baik. Masyarakat kita sudah bisa menikmati kopi dari negrinya sendiri. Profesi barista pun banyak diminati kalangan muda. Ngopi yang dulu identik dengan orang tua, kini berubah menjadi minuman anak muda. Kapan kita ngopi bareng?

Selasa, 31 Agustus 2021

Tetap sehat supaya kita bisa makan-makan enak

Kaki Lasak : Food Blogger



Follow Me :
Steemit :Kaki Lasak
Blog/Website : Kakilasak.com
Facebook Husaini Sani
Instagram kaki lasak
Whatsapp +6282166076131

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
1 Comment
Ecency